Berdasarkan undang-undang tentang Sistem Pendidikan Nasional dan Peraturan Pemerintah tentang Standar Nasional Pendidikan Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Dinas Pendidikan Bidang Pembinaan Pendidikan SMA, melaksanakan evaluasi terhadap Satuan Pendidikan melalui Evaluasi Hasil Belajar yang disebut dengan Evaluasi Hasil Belajar Berbasis Komputer dan Smartphone (EHB-BKS).
SMAN Model Terpadu Bojonegoro melaksanakan EHB2KS Tahun 2022 mulai hari Senin tanggal 07 Maret 2022 sampai hari Kamis, tanggal 10 Maret 2022. EHB2KS di SMAN Model Terpadu Bojonegoro dilaksanakan 1 (satu) sesi.
EHB2KS diikuti oleh 196 peserta didik kelas XII SMAN Model Terpadu Bojonegoro. EHB2KS dilaksanakan di ruang kelas dengan menggunakan smartphone dan jaringan internet yang disediakan oleh sekolah.
Hasil dari EHB-BKS digunakan sebagai Pengendalian dan Pemetaan Mutu Pendidikan tingkat SMA Negeri/Swasta di Provinsi Jawa Timur dan tidak dipergunakan sebagai kriteria kelulusan peserta didik dari Satuan Pendidikan. Pemetaan yang dimaksud meliputi pencapaian kompetensi peserta didik selama kelas X semester 1 pada kondisi normal, kelas X semester 2 dan kelas XI, serta kelas XII dalam pandemi Covid-19 (kondisi khusus), sekaligus persiapan bagi peserta didik untuk mengikuti UTBK (Ujian Tulis Berbasis Komputer), dan menguatkan soal model AKM (Asesmen Kompetensi Minimum).
Komentar Terbaru